Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengalaman Magang atau PKL Di PT Chevron Pacific Indonesia Terbaru 2021

Pengalaman Magan atau PKL Di PT Chevron Pacific Indonesia Terbaru 2021


Hello! Salam ceria dari sebuah kota di Sumatra Tengah. Beberapa mingu ke depan postingan blog ini akan bercerita tentang sedikit pengalaman Magang (Kerja Praktek) di PT. Chevron Pasific Indonesia wilayah kerja Sumatra, tepatnya Minas.

Berawal dari kegalauan mencari tempat Kerja Praktek, Akhirnya aku berusaha mencari info, mulai dari kakak tingkat yang pernah menjalani KP, coba mengirim email ke beberapa perusahaan, browsing tentang pengalaman orang-orang di luar sana yang pernah Kerja Praktek dan kemudian dengan PeDe nya minta kontak pribadi mereka untuk tanya-tanya. Sampai akhirnya memutuskan mencoba mengajukan proposal ke PT. CPI Rumbai, Pekanbaru bersama Fitri Rusmaladewi. Dengan modal nekat dan doa, kami mengirim proposal KP dengan tema “Processing Seismic” karena metode Seismik ini yang lazim digunakan untuk oil and gas company.  

 

Beberapa hari setelah pengiriman proposal belum ada kabar sama sekali tentang proposal kami. Aku tak tinggal diam, dan terus mencari info tentang mereka yang pernah KP di sana. Sampai akhirnya berkenalan dengan Kak Anisa Kharismawati dari UMY yang pernah KP di Chevron di divisi HSE. Dari Kak Anisa ini kami mendapat banyak pencerahan, mulai dari nomor HRD Chevron, yaitu Pak Elwin F. Nasution, kemudian berbagi pengalaman selama menjalani KP. Setelah mendapat nomor Pak Elwin, Kami untuk pertama kalinya memberanikan diri menelfon beliau. Kira-kira inti dari pembicaraan dengan Pak Elwin adalah proposalnya masih dalam tahap seleksi karena banyaknya proposal yang masuk. Kembali kami bersabar dan terus menghubungi Pak Elwin hampir setiap minggu, walaupun beliau memberikan jawaban yang tetap sama. Aku juga masih rajin mengkontak Kak Anisa untuk sekedar ngobrol ringan atau tanya-tanya seputar Chevron. 

 

Finally, early July, Aku dapet konfirmasi email dari Pak Dhodo bahwa kami telah dimasukkan ke waiting list bulan Oktober. “Alhamdulillah ya Allah...” itu kalimat pertama yang langsung terucap. Kalo aja waktu itu bukan lagi di kelas mungkin kita udah loncat-loncat kegirangan, akhirnya kita cuma senyum-senyum sepanjang kuliah hari itu. Sampai Awal Agustus kita semakin galau karena dalam proposal permohonan kami untuk tanggal 11 Agustus- 11 September. 

 

Tiba-tiba tanggal 12 Agustus, Fitri dapet telfon langsung dari Pak Elwin yang mengkonfirmasi bahwa kami diterima KP untuk bulan Oktober. Ternyata Pak Elwin juga menelfon aku 3 kali. Iya TIGA KALI!! tapi gak keangkat. Jadi saran untuk kalian yang apply proposal atau apapun harus selalu stand by handphone terutama saat jam kantor. Masalah baru muncul, Kita belum dapet mentor yang ready. (Lagi-lagi) aku langsung menghubungi Kak Anisa untuk meminta bantuan, namun ternyata nihil karena Kak Anisa berada di divisi HSE yang isinya orang-orang kesehatan. Akhirnya aku menghubungi kakak tingkat yang tahun lalu KP di Chevron juga, Kak Farhan. Dari Kak Farhan aku mendapat nomor pembimbingnya, yaitu Pak Ahmad Syahputra. Okey, langsung telfon Pak Ahmad dengan gaya sok kenal dan tembak langsung minta beliau jadi pembimbing kami. Dan.... beliau gak bisa! Oh my! Lagi-lagi aku menghela nafas dalam. Namun Pak Ahmad langsung mengirim sms yang berisi “Kamu bisa bilang ke Pak Elwin bahwa pembimbingnya Candra Pradana di Tim ADSD Minas.” Selesai baca sms dan balas mengucapkan terima kasih, aku langsung menghubungi Fitri untuk langsung menelfon Pak Elwin. Whoaaa akhirnya... sedikit demi sedikit masalah selesai, HR udah confirmed, Mentor juga udah okey. 

Sambil menunggu bulan Oktober, aku beberapa kali mengemail HR untuk surat konfirmasi penerimaan yang resmi. Dan lagi-lagi slow respond... Sampai akhirnya pertengahan September, saat kuliah Sesmik, iseng buka e-mail daaaan.... Ada email dari Pak Dhodo yang berisi surat undangan KP untuk tanggal 7 Oktober-7 November 2014. Alhamdulillah Ya Allah... Kali ini beritanya udah bener-bener fix.  Akhirnya setelah hampir 7 bulan menunggu, kita dapet kepastian yang bener-bener fix. 

Setelah urus semua keperluan yang dibutuhin, kami berangkat tanggal 5 malam dengan Damri dari Lampung dan dilanjutkan pesawat Ckg-Pku tanggal 6 Siang. Kami masih berasa mimpi saat menginjakkan kaki pertama kali di negeri Lancang Kuning, terlebih akan menjalani Kerja Praktek di salah satu perusahaan minyak terbesar. 


October, 7th. Dengan gaya rapi ala kantoran, kita lapor ke kantor HR di Rumbai dan bertemu dengan Pak Elwin. Kesan pertama bertemu beliau itu ramah dan baik bangeeeet. Kita juga dikenalin sama Mas Dhodo, Kak Putri, Kak Azis, dan Kak Novia, mereka juga staf di HR Rumbai. Pak Elwin memberikan penjelasan tentang peraturan di sini dan hal-hal yang boleh dan gak boleh kita lakuin selama disini. Istilahnya kita ini lagi di karantina, jadi berkelakuan baiklah untuk first impression. Kita dapet visitor pass untuk akses selama di Chevron, dan alat-alat keselamatan. Kita juga kenalan dengan mahasiswa sesama KP, Ihsan dan Afif dari UII, Fikri dari Unsri yang ambil Tugas Akhir. Kita berlima sama-sama dapet di Minas dengan mentor yang udah ditentukan. Kita berangkat ke Minas dengan bus Chevron pukul 17.00 WIB. Setelah sampai di Minas Kita makan malam lalu ke Mess. Kebetulannya lagi, Kami berlima tinggal dalam satu kompleks Dahlia, namun dengan rumah berbeda. Dari luar Mess nya terlihat biasa aja, tapi pas udah masuk ke dalamnya... Waw! Fasilitasnya okey banget. AC, TV, layanan laundry. Oh iya, Kita juga dapet fasilitas free breakfast, lunch and dinner, juga taksi untuk transport dari Mess ke kantor. Kehidupan di sini teratur banget, lingkungannya bersih, kecepatan kendaraan max. 40 km/hr, dan kita juga harus pakai seatbelt sesingkat apapun perjalanan. 

 

October, 8th. Hari pertama ngantor. Ciee... ngantor. Iya, Kita ngantor, Fit!! Kita menemui HR Minas, yaitu Pak Yun Alben. Beliau juga ramah dan baik bangeeeet. Mungkin orang-orang HR harus begitu ya karena mereka yang akan pertama kali bertemu dengan pengunjung-pengunjung baru di sini. Setelah bertemu Pak Yun, Aku dan Fitri diantar ke Main Office untuk bertemu mentor, yang kata Pak Yun single dan ganteng. Hmm.... Okey back to the point, Kita bertemu dengan Pak Chandra Arya Pradana yang saat itu lagi sibuk sama kerjaannya. Dan ternyata memang benar, beliau manis sih hehe... Baik banget juga. Kita dikenalin sama semua employee di Asset Development South Development (ADSD) Minas. Mereka semua ramah, baik, dan pinteeer bangeeeet, rata-rata lulusan ITB dan UGM. Ada juga beberapa expatriat yang ternyata mereka bisa bahasa Indonesia walau sedikit-sedikit. They always said : “Welcome to Chevron!” 
Aaah seneng banget bisa diterima kehadirannya di sini.


Setelah perkenalan, kita diberikan sedikit overview tentang Minas Field oleh Mas Chandra (Iya maunya dipanggil Mas). Beliau lulusan ITB angkatan 2007 yang juga pernah internship di Chevron tahun 2012 dan baru bergabung menjadi employee tahun 2013. But He’s so smart and young! 

 

Kita menempati ruangan bersama Galih, KP dari UI, dan Hada, Internship UGM. Kita banyak banget belajar dari mereka tentang Geologi dan Geofisika dan mereka juga sabar mentransfer ilmu ke kita. Hari pertama dihabiskan dengan baca materi Introduction geology structure. Dan kemudian pulang. Yey!

 

 

 

October, 9th. Second day! Setelah sarapan, kita langsung ke kantor dan kemudian gak tau mau ngapain karena Mas Chandra belum keliatan. Akhirnya sebelum makan siang kita sempet ketemu Mas Chandra sebentar dan beliau menjelaskan tentang beberapa hal yang kita belum ngerti. Sorenya bertemu Mas Usman untuk pengenalan Geologi Minas Field. Setelah itu kita kembali ke Mess.

 

Kira-kira itu sedikit cerita untuk 3 hari pertama yang berkesan di sini. My life rhythms change here. Mulai dari harus bangun pagi, sampai segalanya yang serba teratur, dan yang paling utama aku belajar banget banyak hal di sini, bukan cuma akademik tapi juga sosialisasi. All the employee here always smile and greet with the other.  This one month will be very excited. You have to know my story after this, See you on next post!

 


2 comments for "Pengalaman Magang atau PKL Di PT Chevron Pacific Indonesia Terbaru 2021"

  1. Apakah tahun ini masih ada kesempatan magang di chevron?

    ReplyDelete
    Replies
    1. biasanya awal tahun kak pembukaannya

      Delete
close